Muba,SMI
Pemerintah Kabupaten Musi Banyuasin dengan seluruh jajaran dari kecamatan sampai desa siap mendukung penuh kegiatan Survei Seismik 3D yang akan dilakukan PT Pertamina Hulu Energi Jambi Merang di Kecamatan Bayung Lencir.
Demikian diungkapkan Bupati Muba H Dodi Reza Alex diwakili Asisten Bidang Perekonomian dan Pembangunan Setda Muba Yusman Srianto saat memimpin Rapat Pelaksaan Sosialisasi Seismik PHE Jambi Merang di Kabupaten Muba, Selasa (6/8/2019).
“Ini (Survei Seismik 3D) program nasional harus kita dukung,” ujar Yusman.
Yusman menghimbau kepada pihak kecamatan dan desa perlu memberikan pengertian kepada masyarakat setempat yang dilintasi kegiatan tersebut.
“Kita perlu mengantisipasi dampak dari kegiatan ini, untuk itu perlu kebijakan kesepakatan dilapangan terkait ganti rugi daerah atau pemukiman masyarakat yang dilintasi,” tambanya.
Asisten Bidang Perekonomian.dan Pembangunan Setda Muba juga mengatakan perlunya dibentuk Tim Satgas dari aparat keamanan untuk membantu kelancaran kegiatan tersebut dilapangan.
Manager Explorasi PHE Jambi Merang Itung Turismo mengatakan, PT PHE Jambi Merang merupakan kontraktor kontrak kerjasama (KKKS) SKK Migas yang mengelola blok Jambi merang berlokasi di Kabupaten Banyuasin dan Musi Banyuasin di Provinsi Sumatera Selatan. Pelaksanaan survei seismik 3D ini merupakan komitmen kerja pasti (KKP) yang wajib dilakukan oleh pihak jambi merang berdasarkan surat keputusan kontrak bagi hasil antara Pemerintah dan pihak Jambi Merang yang disetujui Menteri ESDM tanggal 21 mei 2018.
“Kegiatan ini adalah usaha strategis pemerintah guna meningkatkan cadangan migas Indonesia,” ungkapnya.
Lanjutnya PT PHE Jambi Merang berencana melakukan kegiatan survei akuisisi seismik 3D di wilayah blok Jambi merang yang diantaranya akan melintasi kawasan usaha pemanfaatan hasil hutan kayu (UPHHK) – hutan tanaman industri yang dikelola oleh PT Rimba Hutani Mas, PT Tripupa Jaya, dan PT Wahana Lestari makmur sukses serta hutan masyarakat Merang Kepayang.
“Secara administrasi area rencana kegiatan survei akuisisi meliputi wilayah Provinsi Sumsel, untuk Kabupaten Muba di Kecamatan Bayung Lencir tepatnya di 5 (lima) desa yakni, Kepayang, Mangsang, Mendis, Muara Medak, dan Desa Pulai Gading. Sementara pada Kabupaten Banyuasin terlaksanakan di Desa Tanah Pilih Kecamatan Banyuasin II,” tutur Itung.
Ia mengungkapkan saat ini masih dalam proses sosialisasi, untuk kegiatan teknis akan dilaksanakan pada bulan September 2019 sampai Januari 2020 terkait perekaman dan pengambilan data.
“Pekerjaan ini nantinya akan melibatkan 1.500 orang pekerja mulai dari topografi, pengeboran dangkal, pengisian sumber getar dan kegiatan lainnya,” imbuhnya.
Turut menghadiri rapat diantaranya, Kabag Tapem Setda Muba Hendra Tris Tomy SSTP, Kabag Hukum H Yudi Herzandi SH MH, Kasat Pol PP Muba Joni Martohonan AP, dan Camat Bayung Lencir Ahmad Toyibir SSTP MM serta dari Tim PT PHE Jambi Merang. (siti)