MUBA,SMI –
Setelah dilantik pada tanggal 07 Nopember 2022 lalu oleh Pj Bupati Muba H.Apriadi, kepala Desa Rantau Sialang, kecamatan Sungai Keruh, Kabupaten Musi Banyuasin, Propinsi Sumatera-Selatan, Festa Lozi langsung Gas Pool menjalankan Visi dan Misinya.Sabtu,07/01)2023
Pantauan awak Media ini, Festa Lozi memiliki Sembilan (9) Visi Misinya ke warga Desa Rantau Sialang, diantaranya, memberikan pelayanan yang baik dan informasi yang seluas-luasnya kepada masyarakat secara efektif dan efisien dengan menyediakan sarana publik yang cepat dan tepat, penataan pusat pengelolaan sampah, meningkatkan pemberdayaan dan membina kapasitas kepemudaan dan olahraga, meningkatkan kesadaran perangkat desa untuk aktif dalam memakmurkan masjid, memfasilitasi anak-anak yang tidak mampu untuk melanjutkan pendidikan agama ke pesantren dan rumah Tahfiz, pembangunan yang berlandaskan kearifan lokal gotong royong dan melibatkan semua stakeholders sehingga sinergis dalam berbagai bidang, pengembangan dan pembinaan UPPB dan kelompok tani desa, santunan kematian dan bantuan lahiran.
Saat di Wawancarai oleh awak Media ini, Kades Festa Lozi terkait sudah berapa visi dan misi yang berjalan di beberapa bulan kebelakang mengatakan,kita akan berupaya dan bekerja semaksimal mungkin untuk mewujudkan desa rantau lebih baik lagi,kepada seluruh warga, khusus nya desa rantau Sialang mohon dukungan, support nya karna kami menyadari takkan mungkin kami bisa sendiri dalam menjalan kan amanah ini.karna apa yg di titipkan kepada kami saat ini adalah sebuah amanah yg wajib kami pertanggung jawabkan baik di hadapan manusia dan di hadapan Allah swt.
Tak hanya Kinerja perangkat desa Rantau Sialang saja yang patut di Apresiasi namun di desa ini warga sangat mensupport bahkan mendukung fasilitas desa dengan menghibahkan satu (1) unit mobil Operasional desa untuk kepentingan hajatan,dan warga yg akan ke rumah sakit dan mewakafkan tanahnya yang seluas satu (1) Hektar agar di gunakan sebagai Tempat Pemakaman Umum (TPU).
Anto selaku warga Desa Rantau Sialang saat di Bincangi awak Media ini mengatakan, kami sebagai warga desa sangat bersyukur dengan ada ny mobil operasional ini karena sangat membantu untuk kepentingan umum dan begitu juga dengan tanah TPU yg telah di hibahkan warga kami sangat berterima kasih karna tanah TPU yg lama kondisinya semakin menipis.(wir)